Sign In

Blog Wisata

Terbaru
Museum Galuh Imbanagara, Koleksi Peninggalan Kerajaan Galuh

Museum Galuh Imbanagara, Koleksi Peninggalan Kerajaan Galuh

Nama Galuh adalah suatu nama dengan cerita panjang terkait dengan peradaban. Kerajaaan Galuh didirikan oleh Wretikandayun pada tahun 612 Masehi ini mempunyai dampak yang sangat besar sehingga bisa mempengaruhi peradaban dunia.

Peninggalan pada masa Kerajaan Galuh tersimpan di banyak tempat yang ada di Ciamis, salah satunya tersimpan di Museum Galuh Imbanagara.

Museum merupakan tempat menyimpan benda-benda yang memiliki nilai sejarah sebagai bukti dari cerita di masa lalu. Kabupaten Ciamis sendiri memiliki Museum Galuh Imbanagara yang menyimpan benda peninggalan sejarah.

Museum Galuh Imbanagara terletak di Jl. Mayor Alibasyah No. 311 Imbanagara, Ciamis, tepatnya di depan kantor Kepala Desa Imbanagara. Dari jalan Nasional hanya berjarak sekitar 50 meter.

Desa Imbanagara merupakan salah satu pusat pemerintahan galuh. Sebelum dipindahkan Raden Adipati Arya Jayanegara ke Imbanagara, pusat pemerintahannya ada di Gara Tengah. Pusat pemerintahan galuh dipindahkan lagi pada 15 Januari 1816 ke Cibatu atau Kota Ciamis di sekitar Pendopo Bupati oleh Tumenggung Wirahadikusumah.

Benda-benda pusaka di Museum Galuh Imbanagara awalnya disimpan di rumah Raden Enggun (Alm.) yang merupakan keturunan dari Bupati Galuh. Setelah meninggal, pengelolaan museum di pegang oleh anaknya yang bernama Raden Melita Tri Lestari sebagai bentuk tanggung jawab turun temurun.

Tahun 2004 dibangun museum atas gagasan Bupati Ciamis, H. Oma Sasmita S.H. Didalamnya terdapat ratusan benda pusaka peninggalan Kerajaan Galuh dan Bupati Galuh Imbanagara. Benda tersebut yaitu keris Bupati Galuh, golok, cis, tombak, kalung, pecut, kolonang, besek, batu, pistol dan mahkota yang tersimpan rapi.

Salah satu benda pusaka yang terdapat disana adalah mahkota berlapis emas Raja Galuh Pangauban Prabu Haur Kuning. Benda ini dulunya digunakan dalam acara pelantika raja secara turun temurun. Setelahnya kerajaan dari Keadipatian dan Kabupaten Galuh, mahkota ini biasa digunakan saat pelantikan pimpinan daerah.

Selain benda pusaka, Musesum Galuh Imbanagara menyimpan tulisan-tulisan sejarah Kerajaan Galuh, silsilah raja-raja Galuh serta koleksi foto Kabupaten Galuh dan lukisan Bupati Galuh Imbanagara yang terpampang pada dinding museum.

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *