Sign In

Blog Wisata

Terbaru
Musik Akhir Tahun 2021, Event Tahunan Terakhir di Kalender Event Kabupaten Ciamis

Musik Akhir Tahun 2021, Event Tahunan Terakhir di Kalender Event Kabupaten Ciamis

Dinas Pariwisata dan Badan Promosi Pariwisata Daerah (BP2D) Kabupaten Ciamis menggelar event tahunan terakhir pada kalender event di Kabupaten Ciamis yaitu Musik Akhir Tahun. Event yang diselenggarakan di Titra Sumberjaya Desa Jalatrang, Kecamatan Cipaku dimeriahkan oleh penampilan Charly Kustik, Delluuye Rafi Gimbal, Ilham 9band, Armonia In The Sky dan Tengku Ryo.

Event ini bisa kembali digelar berkat keberhasilan pemerintah menekan laju penyebaran Covid-19 dan level PPKM diturunkan, banyak event seni dan budaya yang mulai digelar salah satunya penyelenggaraan event musik akhir tahun 2021 ini.   

Acara yang diselenggarakan ditengah pandemi Covid-19 berlangsung lancar dan meriah dengan tetap memperhatikan protokol Kesehatan. Para undangan dari Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kabupaten Ciamis yang hadir pun sangat terhibur dengan penampilan para bintang tamu yang tampil pada Acara Musik Akhir Tahun, mereka ikut berjingkrak dan bernyanyi mengikuti irama lagu.

Terselenggaranya event ini diharapkan bisa mengobati kerinduan pecinta musik di Kabupaten Ciamis serta dapat menghidupkan kembali belantika musik di Ciamis. Event ini juga sebagai pemicu event-event meriah di waktu yang akan datang, bisa menghibur masyarakat banyak dan bisa menghidupkan kembali ekonomi masyarakat sekitar. Musik Akhir Tahun bisa dinikmati secara virtual melalui Youtube Channel BP2D Ciamis So, Stay tune sobat wisata.

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *