Sign In

Blog Wisata

Terbaru
Rekomendasi Cafe untuk Bukber yang Wajib di Kunjungi Ketika di Ciamis

Rekomendasi Cafe untuk Bukber yang Wajib di Kunjungi Ketika di Ciamis

visitciamis.id Bulan Ramadhan telah tiba, Bulan Ramadhan merupakan bulan suci yang sangat dinantikan akan kedatangannya oleh umat muslim.

Salah satu ibadah wajibnya yang dilaksanakan umat muslim yaitu berpuasa atau shaum. Kalau sudah membahas tentang bulan ramadhan tidak lengkap rasanya kalau tidak membahas tentang Buka bersama.

Buka bersama biasanya merupakan kegiatan yang erat kaitannya dengan bulan ramadhan, karna dengan bukber kita bisa memperpanjang tali silaturahmi dengan saudara, kerabat atau teman.

Berikut beberapa Rekomendasi Tempat Bukber yang bisa kalian kunjungi ketika ada di Kabupaten Ciamis:

1. Golden Street Food

Tempat ini berlokasi di Jl. Jenderal Sudirman No. 40 (Samping Pln Ciamis). Tempatnya yang strategis karna berada di pinggir jalan utama menjadi salah satu tempat rekomendasi yang cocok dikunjungi untuk buka bersama keluarga atau teman kalian

Golden Street Food menyediakan berbagai menu untuk berbuka dengan harga yang terbilang murah di kalangan pecinta kuliner.

Dengan Harga 29.000 saja, kalian sudah bisa menikmati berbagai menu seperti Paket Rice Bowl, Paket Chicken Katsu, dan menu lainnya.

2. Rumah Buni

Source: rumah_buni30

Tempat ini berlokasi di Jl. Bojonghuni No. 30 Ciamis, Ciamis. Tempatnya yang strategis karna berada di dekat SMA 3 Ciamis sehingga menjadi salah satu tempat rekomendasi yang cocok dikunjungi untuk buka bersama keluarga atau teman kalian.

Rumah Buni menyediakan berbagai menu untuk berbuka dengan harga yang bervariatif di kalangan pecinta kuliner.

Dengan Harga yang bervariasi, kalian sudah bisa menikmati berbagai menu seperti Paketayam cenghar, Paket ayam bakar, dan paket lainnya.

3. imyou Cafe

Source: imyou.cafe

Tempat ini berlokasi di Jl. Ir. H. Juanda No.92, Sikuraja, Kec. Ciamis, Kabupaten Ciamis. Tempatnya yang strategis karna berada di dekat taman lokasana, sehingga menjadi salah satu tempat rekomendasi yang cocok dikunjungi untuk buka bersama keluarga atau teman kalian.

imyou Cafe menyediakan berbagai menu untuk berbuka dengan harga yang terbilang murah di kalangan pecinta kuliner.

Dengan Harga yang bervariasi, kalian sudah bisa menikmati berbagai menu seperti Paket Kompou Chicken, Paket Creamy Kalio Chicken, dan paket lainnya.

4. Djoeanda 265

Source: djoeanda_265

Tempat ini berlokasi di Ir. H . Juanda No 265, Ciamis. Tempatnya yang strategis karna berada di jalur utama, sehingga menjadi salah satu tempat rekomendasi yang cocok dikunjungi untuk buka bersama keluarga atau teman kalian.

Djoeanda 265 menyediakan berbagai menu untuk berbuka dengan harga yang cuku variatif di kalangan pecinta kuliner.

Dengan Harga yang bervariasi, kalian sudah bisa menikmati berbagai menu seperti Paket Ikan Bakar, Paket Gurame Bakar, dan berbagai paket lainnya.

5. Kandis Coffee Eatery

Tempat ini berlokasi di Jl. Jend. Sudirman No.60. Tempatnya yang strategis karna berada di jalur utama, sehingga menjadi salah satu tempat rekomendasi yang cocok dikunjungi untuk buka bersama keluarga atau teman kalian.

Kandis Coffee Eatery menyediakan berbagai menu untuk berbuka dengan harga yang cukupterjangkau di kalangan pecinta kuliner.

Dengan Harga yang bermacam, kalian sudah bisa menikmati berbagai menu seperti Paket Nasi Bakar, Paket Ayam Goreng Signature dan berbagai menu lainnya.

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *